Rekomendasyik 10 Buku Fiksi Romantis

0
Share
Fiksi Romantis Pilihan di Romantic Fiction Frenzy

Fiksi Romantis adalah salah satu genre yang paling banyak digandrungi oleh para pembaca buku. Karena mengangkat tema percintaan, orang-orang sering menganggap fiksi romantis hanya sebagai bacaan ringan atau hiburan semata yang tak mempunyai duduk perkara serius. Padahal, fiksi romantis sering mengusung berbagai macam isu, mulai dari politik, kondisi sosial, bahkan moralitas tentang cinta itu sendiri.

Bebarengan dengan promo Romantic Fiction Frenzy di Periplus, kali ini Perimin hendak memberikan Rekomendasyik 10 buku fiksi romantis. Selain muatan nilai dalam novelnya yang menarik, Bibliobesties bisa mendapatkan bukunya dengan diskon hingga 50%. Kapan lagi Bibliobesties bisa mendapatkan buku fiksi romantis terbaik dengan harga yang miring jika tidak di promo Romantic Fiction Frenzy? Tanpa berlama-lama, berikut rekomendasyik 7 novel fiksi romantis di promo Romantic Fiction Frenzy.

1. Island Wedding

Di sebuah pulau kecil di Skotlandia yang disebut Mure, Flora MacKenzie bersama tunangannya merencanakan sebuah pernikahan kecil-kecilan. Mereka ingin merayakan perayaan pernikahan bersama orang-orang yang disayanginya saat musim panas tiba nanti. Secara mendadak, Olivia MacDonald kembali ke Pulau Mure setelah sepuluh tahun pergi. Lebih mengejutkan lagi, Olivia pulang membawa rencana pernikahan yang mewah. Olivia bertekad mengadakan pernikahan terbesar dan paling mewah di hotel Flora pada akhir pekan nanti. Entah disengaja atau tidak, waktu dan tempat yang dipilih oleh Olivia bebarengan dengan pernikahan Flora.                            

2. Furies 

Kekacauan dan pembunuhan sedang melanda kampung halaman Charlie Parker di Portland, Maine. Ini membuat Parker harus kembali ke kampung halamannya untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di sana. Namun, apakah Parker bisa menangani masalah yang serius ini jika secara bersamaan dia harus menjaga dua orang wanita?

3. Best Days of Our Lives

Hubungan Leni dan Alice seakan tidak dapat terpisahkan sejak orang tua mereka meninggal. Bersama adik laki-laki bernama Will, Leni dan Alice membangun kehidupan sebagai sebuah keluarga. Meskipun tidak bisa menjadi keluarga yang sempurna, mereka saling mencintai satu sama lain. Hingga sebuah kecelakaan mengubah keharmonisan keluarga mereka untuk selama-lamanya. Rahasia yang sebelumnya tertutup rapat mulai bermunculan. Kesedihan dan rasa bersalah menghantui satu sama lain.

4. Season for Hope

Amber Ainsley seorang wanita yang sangat cantik yang bekerja untuk keluarga Greenwoods yang kaya raya. Kehidupannya semakin memilukan setelah Amber mengandung anak haram dari Bernaby Greenwoods. Dalam kondisi mengandung, Amber diusir oleh keluarga Greenwods. Setelah hidup dalam kemiskinan, Amber harus merasakan kepahitan hidup bertubi-tubi. Dalam kondisi yang terpuruk ini, Amber tidak punya tempat lagi selain kembali ke Whitby, tempat ia tinggal bersama pamannya dulu. Setelah anaknya lahir, Barnaby kembali muncul di hadapan Amber. Bernaby menawarkan mencari keluarga untuk merawat anak Amber. Karena kondisinya, Amber tidak memiliki pilihan lain selain menurut.

5. Secrets

Cullen dan Luna selalu mengungkap misteri dibalik barang-barang antik. Suatu ketika, mereka menerima sebuah peti kapal uap dari orang yang tidak diketahui. Di dalam peti itu Cullen dan Luna menemukan buku harian yang masih terkunci beserta sebuah surat. Sementara itu, terdapat orang-orang yang tidak menyukai pekerjaan Cullen dan Luna. Bahkan, Marsekal Christopher Gaines yang sedang mempunyai hubungan dekat dengan Luna mencoba membujuknya untuk berhenti dari pekerjaannya. Akan tetapi, bujukan itu tudak mempan. Rasa penasaran yang tinggi menuntun Cullen dan Luna mengungkap rahasia mengejutkan dari buku itu membuat mereka terkejut dan bertanya-tanya, apakah rahasia buku itu ada hubungannya dengan kekuasaan hari ini?

6. Shrines of Gaiety    

Meskipun belum setuhnya pulih dari perang, London menjadi fokus untuk kehidupan malam. Soho menjadi pusat bagi orang-orang yang ingin menenggelamkan diri pada gemerlap kota. Semua orang ada di sini, mulai gangster hingga para pejabat. Nellie Coker adalah seorang ratu yang amat terkenal dari kota yang tak pernah redup. Dia juga terkenal kejam dan sangat ambisius. Sementara itu, dibalik kebesaran yang membuatnya terlena, musuh-musuh tumbuh subur di dalam maupun luar kerajaan.          

7. Friendship Pact   

Selama ini, Tae Holmes hanya hidup bersama ibunya April. Meskipun tak punya siapa-siapa, mereka hidup denan penuh kasih. Hingga Tae beranjak dewasa, muncul pertanyaan yang mengejutkan April. Tae menanyakan kebenaran tentang Ayahnya.  April menolak membantu Tae untuk mencari kebenaran tentang ayahnya. Meski tidak dibantu oleh ibunya, Tae mendapatkan bantuan oleh Rigs. Dalam pencarian mereka, Tae dan Rigs menghadapi perjalanan yang tidak mudah dan mulai memahami akan kebenaran-kebenaran yang mengejutkan hidupnya.

8. Anything Could Happen

Dari New York City kemudian ke North Yorkshire kemudan Cambridge. Itulah perjalanan panjang yang harus di tempuh Elliza dan Lara untuk mendapatkan sebuah kebenaran. Sebelumnya, kehidupan mereka cukup damai dan saling mengasihi sebagai keluarga yang hangat. Namun, ketika umur Elliza menginjak delapan belas tahun, dia mempertanyakan keberadaan ayahnya. Ini membuat Lara harus membuka rahasia yang telah ia sembunyikan selamma ini.

9. Yours Cheerfully

Saat ini Emmy Lake telah diberi tanggung jawab yang lebih di majalah Womans’s Friend. Suatu ketika, Kementerian Informasi meminta bantuan untuk perekrutan pekerja wanita pada masa perang. Pertemuannya dengan Kementrian Informasi membuat Emmy melihat kenyataan yang mengejutkan. Para wanita melakukan pekerjaan yang sama dilakukan oleh pria, namun diberi upah yang jauh lebih rendah. Pada posisi ini, Emmy harus menghadapi sebuah dilema, melaksanakan apa yang harus dia kerjakan atau memutuskan untuk berdiri bersama teman-teman wanitanya.

10. Bright  

Bright adalah sekuel dari novel Shine karya Jessica Jung. Melanjutkan cerita Girls Forever yang sekarang menjadi grup K-pop nomor satu di dunia. Ketenaran meroket setelah gaya berpenampilan mereka yang menarik ketika pergi ke bandara. Tapi semakin tinggi reputasi Rachel, potensi jatuh ke dalam jurang semakin dalam. Pengkhianatan yang tidak pernah terbayangkan ternyata sekarang mengancam menghancurkan dunianya.

Demikianlah Rekomendasyik 10 Novel Fiksi Romantis a la Perimin. Meski sering dianggap sebagai buku yang ringan, novel romantis sejatinya begitu penting bagi naluri kita untuk mendogeng. Sebab, novel romantis adalah salah satu bentuk perayaan dari genre tertua juga paling abadi hingga saat ini.

Jika Bibliobesties ingin membaca Rekomendasyik lainnya, temukan di sini.