Buku Paling Dicari selama BOOTOPIA

0
Share
Banner Editor's Pick Blog - Buku Paling Dicari Bootopia

Inilah rekomendasi buku-buku bagus dalam BOOTOPIA kali ini. Perimin menghadirkan lima belas buku pilihan yang bisa Bibliobesties temukan dan nikmati. Dalam rekomendasi buku BOOTOPIA ini, ada buku bergenre fiksi, nonfiksi, bisnis, pengembangan diri, komik, bacaan untuk remaja hingga buku anak.

Tanpa perlu berpanjang kata, Perimin hadirkan saja 15 buku rekomendasi BOOTOPIA. Check’em out!

1. Crooked Kingdom: Collector’s Edition

9781510107038 Crooked Kingdom- Collector's Edition

ISBN-13: 9781510107038

Bagi mereka yang menggemari fiksi fantasi rekaan Leigh Bardugo, Crooked Kingdom adalah bacaan wajib. Buku ini sendiri adalah buku kelima dari semesta Grisha—Grishaverse—sekaligus novel penutup yang menggenapi duologi Six Crows. Crooked Kingdom berkisah tentang Kaz Brekker dan timnya, The Crows, yang baru saja melakukan pencurian secara nekat. Mereka hampir mustahil selamat. Namun, pada akhirnya mereka mengalami penipuan dan terjebak pada perang yang menentukan masa depan dunia mereka.

2. All Your Perfects

9781501193323 All Your Perfects

ISBN-13: 9781501193323

Coleen Hoover menghadirkan kisah percintaan antara sejoli, Quinn dan Graham, yang (hampir) sempurna. Masalahnya, pernikahan sejoli tersebut tidaklah sempurna. Ikatan suci keduanya tercabik oleh kenangan, kesalahan, dan rahasia yang mereka ciptakan selama bertahun-tahun. All Your Perfects menyajikan kronik mendalam tentang pasangan dengan hubungan yang remuk. Nasib keduanya bergantung pada janji yang dibuat di masa lalu.

3. Beauty is a Wound

rekomendasi bootopia 9781782272434 Beauty is a Wound

ISBN-13: 9781782272434

Kadang kala, terlahir dengan kecantikan yang menawan adalah kutukan. Setidak-tidaknya, itulah yang terjadi dengan para perempuan cantik yang diciptakan Eka Kurniawan dalam Beauty is a Wound. Masalahnya, jika dari garis keturunan yang sudah ditakdirkan cantik lahir seorang bayi dengan wajah buruk tak terperi, akankah kutukan itu sirna? Justru jika ingin mengetahui jawabannya, maka bacalah karya salah satu penulis fiksi kontemporer Indonesia paling menarik ini. Kepada kita akan dibentangkan sisi kelam penuh satir sejarah Indonesia dari masa pendudukan Belanda hingga masa diktator berkuasa.

4. Little Women

9780141385587 Little Women

ISBN-13: 9780141385587

Little Women berkisah tentang kakak-beradik March, empat saudari—Meg, Jo, Beth, dan Amy—yang hidup dalam sebuah komunitas kecil di wilayah New England. Melalui kisah ini, Luisa Marie Alcott mengajak kita ke akhir abad ke-19 dan megikuti petualangan empat kakak-beradik ini sebagai keluarga: berjuang meningkatkan pendapatan, bersahabat dengan keluarga Laurence, dan tumbuh bersama sebagai wanita dewasa. Khusus edisi ini, Little Women hadir sebagai edisi yang layak dikoleksi, dengan sampul dan penataan huruf yang indah.

5. 13 Things Strong Kids Do

9780063008489 13 Things Strong Kids Do

ISBN-13: 9780063008489

Amy Morin, psikoterapis sekaligus pekerja sosial, hadir kembali untuk membantu anak-anak praremaja. Anak-anak di usia ini umumnya “disibukkan” dengan bermacam pertanyaan sulit tentang beranjak dewasa. Bocah-bocah itu harus menyeimbangkan diri di antara pelajaran sekolah, PR, kegiatan ekskul, pertemanan, dan masalah keluarga. Untuk itulah buku ini hadir: membantu para praremaja mengembangkan kebiasaan sehat, membangun mental yang kuat, dan mengambil pilihan terbaik dalam hidup.

6. Wimpy Kid 16: Big Shot

9780241454145 Wimpy Kid 16_ Big Shot

ISBN-13: 9780241454145

Pada seri Wimpy Kid ini, Greg Heffley ada dalam situasi yang tidak mengenakkan. Ini semua soal olah raga. Setelah kekacauan yang dialaminya di bidang atletik, Greg memutuskan untuk berhenti. Namun, apa boleh buat, ibunya mendesak agar Greg mencoba olah raga lain. Dan, ia memutuskan untuk mencoba basket. Singkat kata, Greg terpilih untuk masuk dalam tim basket yang untuk memenangkan satu pertandingan saja kemungkinannya setipis kertas nota pembelian. Namun, dalam olah raga, apa pun bisa terjadi. Jadi, akankah Greg jadi pahlawan tim basket kali ini?

7. Asterix Omnibus 10

9781444004250 Asterix Omnibus 10

ISBN-13: 9781444004250

Adakah pembaca komik di kolong langit ini yang masih menyangsikan keseruan petualangan Asterix dan Obelix? Mustahil! Nah, dalam Asterix Omnibus volume 10 ini, kita akan menikmati tiga petualangan sekaligus dalam satu koleksi. Dalam kisah Asterix dan the Magic Carpet, kita akan dibawa menyelamatkan putri pembuat karpet dari kematian. Para wanita akan menjadi penyelamat dalam Asterix and the Secret Weapon. Sementara itu, Asterix and Obelix All at Sea hendak mengantar kita berpetualan ke Atlantis, tepat setelah para budak pemberontak mencuri kapal perang Julius Caesar!

8. Gantz Omnibus Vol. 01

9781506707747 Gantz

ISBN-13: 9781506707747

Karya mangaka Hiroya Oku ini telah membawa standar manga ke level yang mengejutkan dan asing bukan kepalang. Kepada kita akan dihadirkan kisah remaja Tokyo biasa, Kei dan Masaru. Sayang sekali, setelah keduanya tertabrak kereta bawah tanah, mereka terbangun di sebuah ruangan dengan sebuah bola hitam yang memberi mereka senjata dan perintah. Mereka akan bertarung habis-habisan melawan alien, sebuah pertarungan antara hidup dan mati. Manga ini tidak cocok dibaca anak-anak.

9. Sensor

rekomendasi bootopia 9781974718900 Sensor

ISBN-13: 9781974718900

Kali ini, sang jago komik horror menawarkan kepada kita penjelajahan baru menuju horror dalam skala kosmik. Kisah ini dimulai dengan seorang wanita yang berjalan sendirian di kaki Gunung Sengoku. Sementara itu, seorang pria muncul dan berkata bahwa dirinya telah menunggunya. Mereka lalu berjalan ke desa terdekat. Misteri hadir saat desa itu rupanya tertutup oleh serat kaca vulkanik aneh. Serat itu seperte rambut yang bersinar keemasan. Rupanya, itu berawal dari kebiasaan para penduduk desa yang rupanya membawa petaka!

10. Daily Stoic: 366 Meditations on Wisdom

rekomendasi bootopia 9780735211735 The Daily Stoic

ISBN-13: 9780735211735

Filsafat pada intinya adalah ilmu untuk menjalani hidup secara bijaksana. Satu aliran filsafat yang paling tua adalah Stokisme. Daily Stoic: 366 Meditations on Wisdom ini akan mengajak kita untuk menyelam kea lam pikir kaum stoik. Kita akan ditemani oleh tokoh-tokoh stoikisme seperti Marcus Aurelius, Seneca, Epictetus, Zno Cleanthes, dan Musonius Rufus. Setiap hari dalam satu tahun, kita akan menemukan kutipan yang bernas, anekdot, komentar provokatif, dan istilah-istilah Yunani yang akan membawa ketenangan, pengetahuan diri, dan ketahanan untuk menjalani hidup dengan lebih baik. 

11. Blockchain Revolution

9781101980149 Blockchain Revolution

ISBN-13: 9781101980149

Dalam Blockchain Revolutions, Don dan Alex Trapscott hendak membawa kita pada penelitian brilian tentang teknologi yang akan mendorong masa depan ekonomi. Teknologi blockchain adalah protokol revolusioner sederhana yang memungkinkan transaksi keuangan digital bersifat anonim sekaligus aman tanpa mengacaukan pencatatan digitalnya. Teknologi blockchain memang sejauh ini dilekatkan dengan bitcoin dan mata uang digital lainnya. Namun, bukan mustahil nantinya teknologi blockchain digunakan juga untuk pencatatan akta kelahiran dan kematian, klaim asuransi, sertifikat tanah, hingga pencatatan suara dalam pemilu.

12. Fail-Safe Startup

9780241420171 Fail-Safe Startup

ISBN-13: 9780241420171

Ada yang bilang bahwa 90% perusahaan rintisan (startup) berakhir pada kegagalan. Namun, kita juga perlu mengingat bahwa selama 23 tahun belakangan ini, Tom Eisenmann di Harvard Business School telah membidani kelahiran banyak perusahaan rintisan. Fail-Safe Startup mengetengahkan studi-studi kasus tentang kegagalan perusahaan-perusahaan rintisan. Eisenmann meringkas tiga hal utama: peluncuran terlalu cepat, tujuan yang terlalu tinggi sementara waktu untuk mencapainya terlalu pendek, dan menaruh kepercayaan di tempat yang salah.

13. How to Avoid a Climate Disaster

rekomendasi bootopia 9780241448304 How To Avoid Climate Disaster

ISBN-13: 9780241448304

Bill Gates, sang manusia superkaya itu, tidak hanya menghabiskan waktu, tenaga, dan pikiran dalam bidang teknologi. Selama satu dekade, Bill juga menaruh perhatian pada penyebab dan dampak perubahan iklim. Dalam How to Avoid a Climate Disaster, Bill mencoba memberi pencerahan betapa kita perlu bekerja sama untuk mengurangi emisi gas rumah kaca yang mengancam bumi tempat kita tinggal. Dalam buku ini, Bill juga menyajikan rencana-rencana sehingga kehidupan kita di bumi bisa lebih langgeng.

14. Big Feelings

9780593418239 Big Feelings Big Feelings

ISBN-13: 9780593418239

Kita semua pasti pernah mengalami masa-masa berat dalam hidup. Namun, tidak jarang tidak tahu harus bagaimana menghadapi masa-masa berat dalam hidup itu. Lahir dari duet penulis Liz Fosslien dan Mollie West Duffy dan gerakan @LizandMollie, Big Feelings mencoba menawarkan tips-tips menghadapi masa berat dalam hidup, mengelola tekanan, dan memahami apa yang sebenarnya terjadi dalam hidup. Harapannya, buku ini bisa membantu kita belajar cara memahami perasaan dan berdamai dengan persoalan kehidupan yang tidak ringan.

15. Educated

rekomendasi bootopia 9780399590528 Educated

ISBN-13: 9780399590528

Educated adalah memoar yang ditulis oleh Tara Westover. Ini juga debut Tara sebagai penulis. Lahir dari keluarga yang terisolasi di Pegunungan Idaho, Amerika Serikat, ia baru mengenal ruang kelas di umur 17 tahun. Selain itu, ia juga mengalami kekerasan oleh saudara kandungnya sendiri. Terinspirasi oleh kakak laki-laki lain yang masuk perguruan tinggi, Tara berjuang untuk kehidupannya sendiri. Untungnya, perjuangan tersebut membawanya melintasi lautan dan benua lain hingga diterima di Harvard dan Cambridge.

***

Nah, demikianlah rekomendasi lima belas buku dari Perimin pada kesempatan BOOTOPIA kali ini. Semoga, rekomendasi BOOTOPIA dari Perimin ini bisa membantu Bibliobesties semua semakin menemukan diri dan mengembangkan wawsan. Selamat berpesta, merayakan buku.

Salam BOOTOPIA!